Sosialisasi DIPA dan RKA-KL T.A. 2026 serta Penandatanganan Pakta Integritas Rorena Polda Kalbar
Rorena Polda Kalbar | Rencana dan pelaksanaan anggaran yang profesional menjadi pondasi utama dalam mendukung kinerja organisasi Polri. Dalam rangka mewujudkan hal tersebut, maka Biro Perencanaan Umum dan Anggaran Polda Kalimantan Barat melaksanakan kegiatan Sosialisasi DIPA dan RKA-KL Tahun Anggaran 2026 serta Penandatanganan Pakta Integritas (menindaklanjuti sosialisasi DIPA TA. 2026 Polda Kalbar), bertempat di Ruang Rapat Rorena Polda Kalbar, pada Rabu, 7 Januari 2026.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Karorena Polda Kalbar, Kombes Pol Dra. Yulia Agustin Selfa Triana, M.M., dan diikuti oleh para Kepala Bagian, Kasubbagrenmin, serta seluruh personel Rorena Polda Kalbar. Sosialisasi ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut atas disahkannya DIPA Petikan Revisi Ke-I Rorena Polda Kalbar Tahun Anggaran 2026, yang menjadi dasar hukum dan administratif dalam pelaksanaan anggaran di lingkungan Rorena.
Dalam sambutannya, Karorena Polda Kalbar menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut serta menekankan bahwa seluruh program dan kegiatan Rorena Polda Kalbar Tahun Anggaran 2026 telah memiliki landasan administratif, hukum, dan anggaran yang jelas. Oleh karena itu, seluruh personel diharapkan mampu memahami DIPA dan RKA-KL secara komprehensif, tidak hanya dari sisi besaran anggaran, tetapi juga dari aspek tujuan, output, serta indikator kinerja yang ingin dicapai.
Lebih lanjut, Karorena Polda Kalbar menyoroti kebijakan efisiensi anggaran yang menuntut perencanaan yang semakin cermat, penentuan prioritas kegiatan yang tepat, serta optimalisasi penggunaan anggaran agar tetap menghasilkan kinerja yang berdampak nyata bagi organisasi. Melalui kegiatan sosialisasi ini, diharapkan terbangun kesamaan persepsi terkait perubahan pagu anggaran, tanggung jawab pelaksanaan, serta konsistensi antara perencanaan, pelaksanaan, dan pelaporan anggaran, dengan tetap berpedoman pada prinsip profesional, proporsional, transparan, dan akuntabel.
Dalam sesi sosialisasi DIPA dan RKA-KL Rorena Polda Kalbar Tahun Anggaran 2026 yang disampaikan oleh Kasubbagrenmin Rorena Polda Kalbar, AKP Anita Suryanti bahwa sesuai kebijakan efisiensi anggaran maka distribusi pagu anggaran telah disusun secara proporsional berdasarkan masukkan dan kebutuhan dari masing-masing Bagian sebagai satuan pelaksana kegiatan.
Pembagian pagu tersebut menjadi landasan bagi setiap Bag untuk menyusun serta melaksanakan kegiatan secara terarah, efektif, efisien, dan akuntabel, guna mendukung pencapaian kinerja Rorena Polda Kalbar secara optimal sepanjang Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan penandatanganan Pakta Integritas sebagai wujud komitmen bersama seluruh personel Rorena Polda Kalbar dalam melaksanakan pengelolaan anggaran yang bersih, transparan, dan bertanggung jawab.


